Terkuak! Inilah 15 Fakta Piala Dunia 2018, Ada Peringatan dari Departemen Pertanian Rusia


Sorak sorai diseluruh dunia sudah mulai terasa gemuruhnya, walau masih lama namun demam Piala Dunia 2018 sudah sangat kentara. 14 Juni – 15 Juli 2018 dimana tanggal tersebut adalah tanggal paling dinantikan bagi pecinta sepak bola dunia.
Pertandingan sepak bola terbesar se-planet bumi ini rupanya menimbulkan fakta fakta yang sangat menarik untuk disimak. Berikut adalah faktanya:

1. Dilarang Berhubungan Badan selama Piala Dunia
Negara Jerman, Meksiko, dan Chili
melarang keras pemainnya melakukan hubungan badan selama perhelatan Piala Dunia berlangsung. Alasannya adalah hal tersebut dapat mengganggu konsentrasi dan menguras energi pemain.
Namun, tidak semua negara peserta piala dunia merlarang hal tersebut seperti Brazil dan Amerika yang memperbolehkan para pemainnya melakukan hal tersebut secara teratur.

2. Jumlah penduduk dunia sekitar 7 milyar jiwa. Menurut data dari FIFA, hampir 3,2 milyar penduduk dunia menonton pertandingan Piala Dunia. Dari jumlah tersebut, 2 milyar penduduk menonton tiap pertandingan dengan durasi lebih dari 30 menit. Itu artinya Piala Dunia selalu ditonton oleh separuh masyarakat dunia.

3. Pembukaan FIFA 2018 akan membuat sejarah, karena ini menjadi pembuka Piala Dunia pertama yang dimainkan oleh dua tim peringkat terendah dalam kompetisi (Rusia 65, Saudia Arabia 63).

4. Stadion Ekateringburg memiliki tempat 
duduk di luar stadion untuk mengikuti peraturan FIFA tentang tempat-tempat Piala Dunia yang harus memiliki setidaknya 35.000 tempat duduk.

5. Untuk pertama kalinya dalam sejarah, Rusia diberikan hak untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia FIFA. Final turnamen akan diadakan dari 14 Juni hingga 15 Juli 2018.

6. Departemen pertanian Rusia telah memperingatkan tentang wabah belalang ekstrim selama Piala Dunia 2018.

7. Pertandingan Piala FIFA akan diadakan di 11 kota yaitu
Moskow (kota ini akan menjadi tuan rumah final piala) ,Saint Petersburg , Ekaterinburg, Kazan, Samara, Volgograd, Nizhny Novgorod, Saransk, Rostov-on-Don, Kaliningrad, Sochi.

8. Serigala Zabivaka dirancang oleh mahasiswa Ekaterina Bocharova memenangkan hak untuk menjadi maskot Piala Dunia 2018. Simbol utama dari turnamen ini dipilih melalui voting online.

9. Masing-masing kota tuan rumah Piala Dunia FIFA 2018 akan diwakili oleh para duta terpilih dari orang-orang terkenal yang lahir di kota-kota itu. Para duta Piala Dunia mempromosikan olahraga dan gaya hidup sehat dan tentu saja  mempromosikan Piala Dunia FIFA 2018 itu sendiri.

10. Harga tiket berkisar dari € 85 ($ 105) hingga € 892 untuk final. Penduduk Rusia akan dapat memperoleh tiket murah dengan harga mulai dari € 19.

Itulah dia fakta fakta menarik tentang Piala Dunia 2018 Rusia, jadi gak sabar pengen nonton yah.

Posting Komentar

0 Komentar